Perupa

Djoko Pekik (l. 1937)

Djoko-Pekik-Obsessive-Harassment

Mengganggu

1965

Cat minyak pada kanvas

82,3 x 120,3 cm

Koleksi Museum Seni Ketimuran, Moskow
Inv.10668 II
Disumbangkan oleh Vilen Sikorsky pada tahun 2014 Restorator: Irina Solovyova (2017)

Dua sosok berukuran besar digambarkan pada bagian depan. Di sebelah kiri, seorang pria mencondongkan tubuhnya ke depan, ke arah seorang wanita yang berada di depannya. Pria itu mengenakan kaos garis-garis warna cokelat-merah marun berlengan pendek dan celana panjang hitam yang bagian atasnya ditutup sarung kotak-kotak. Di sebelah kanan, seorang wanita digambarkan berbalik dengan tangisan marah kepada pria tersebut. Ia membawa sekeranjang besar padi yang digendong menggunakan kain merah. Wanita itu mengenakan kebaya bergaris hitam-biru dan kain bawahan merah anggur. Di kejauhan, tampak sawah hijau dan orang-orang memanggul padi berjalan di sepanjang jalan yang berkelok-kelok. Di kiri bawah lebih dekat ke tengah lukisan, terdapat penanda nama seniman dan tanggal. Di balik lukisan ada label kertas dengan nama seniman dan judul lukisan: Djoko Pekik, Mengganggu.


Obsessive Harassment

1965

Oil on canvas

82,3 x 120,3 cm

The State Museum of Oriental Art, Moscow
Inv.10668 II Was donated by Vilen Sikorsky in 2014
Restorer: Irina Solovyova (2017)

Two large figures are presented in the foreground of the painting. On the left, a man is drawn leaning forward, towards a woman walking in front of him. He is dressed in a brown-maroon T-shirt with short sleeves, black trousers, closed on top with a cloth of checkered fabric. On the right, a woman is depicted turning around with an indignant cry to a man. She carries a large basket of rice, supported by a red cloth. She is wearing a black-and-blue striped kebaya and a burgundy sarong. In the distance, you can see an emerald-green rice field and people with sheaves of rice walking along a winding road. On the bottom left, closer to the middle of the picture, the artist's signature and the date. On the reverse there is a paper label with the artist's name and the name of the painting in Indonesian - Djoko Pekik. Mengganggu.