Zoom Meeting Rock Durasi: 03:02 Oleh: Ahmad Rifqi Ardian Asal: Tangerang Selatan
Deskripsi: Video ”Zoom Meeting Rock”, membicarakan kehidupan sosial bagi seorang introvert. Kehidupan sosial yang saya maksud adalah videoconference. Videoconference menjadi sebuah alternatif dimana sebuah event, pertemuan, pameran, konser, dan kegiatan sosial lainnya tetap dilaksanakan walaupun terjadi hambatan di ruangan fisik, khususnya ketika pandemi ini berlangsung. ”Zoom Meeting Rock” memperlihatkan kompilasi video-video yang saya buat dan kumpulkan dan disusun hingga menyerupai channel-channel videoconference. Dengan pengaturan tersebut, ”Zoom Meeting Rock” bukan mencoba membahas tentang kehidupan sosial dalam perspektif masyarakat, ”Zoom Meeting Rock” memiliki tujuan menyampaikan arti videoconference yang merupakan metafora kehidupan sosial ditengah pandemi, bagi seorang introvert. ”Zoom Meeting Rock” lebih kepada bagaimana seorang introvert menggunakan/memanfaatkan apa yang seorang extrovert adaptasikan terhadap pandemi untuk tetap berkehidupan sosial. Disitu terlihat dari “channel-channel”, dunia yang introvert saksikan dan editan video-video dunia itu oleh introvert. Lebih konkrit lagi di “channel-channel” itu mengadakan empat sesi “meeting” yang luar biasa, namun ”Zoom Meeting Rock” bukan seperti meeting yang sedang berlangsung, tapi lebih merupakan past event yang diceritakan /dinarasikan.
TAMPILKAN DESKRIPSI